JAKARTA – Arne Slot mengakui bahwa ia tidak mengharapkan Liverpool melakukan pembelian pemain baru dalam jendela transfer Januari 2026, tetapi mengatakan bahwa klub akan selalu mencari peluang di pasar transfer.
Liverpool dua kali memecahkan rekor transfer Inggris musim panas lalu, menghabiskan hampir £450 juta untuk pemain-pemain baru.
Namun, cedera jangka panjang pada striker Alexander Isak dan bek Conor Bradley dan Giovanni Leoni membuat The Reds kekurangan opsi di lini serang dan pertahanan menjelang paruh kedua musim.
Meski mengalami masalah cedera, Arne Slot tidak mengharapkan ada pemain baru sebelum jendela transfer ditutup pada 2 Februari 2026 kecuali jika pemain yang tepat tersedia.
“Itu yang saya harapkan. Namun, saya selalu mengatakan bahwa ketika ada kesempatan di pasar transfer di mana kami pikir kami dapat memperkuat skuat, klub ini akan selalu mencoba melakukannya. Namun, saat ini saya harap sebagian besar tetap sama,” kata Arne Slot.
Liverpool meraih kemenangan impresif atas Marseille di Liga Champions pada Kamis, 22 Januari 2026, dini hari WIB, dan akan kembali bertanding di Liga Inggris ketika mereka bertandang ke Bournemouth pada Minggu, 25 Januari 2026, dini hari WIB.
The Reds saat ini berada di posisi keempat dalam tabel liga meski hanya terpaut empat poin dari Everton di peringkat ke-10.






